video testimonial Gary Neville, Paul Sholes, Van de Sar, Video Final Liga Champions 1999

Kamis, 10 November 2011

Lomba Foto Obyek Wisata Lotim 2011 | Deadline 12 November 2011

Share info ini ke teman anda di :

Lomba photografi yang diadakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Lombok Timur memberikan kesempatan bagi pecinta photografi untuk berimajinasi dan menumbuh kembangkan potensi dan kreativitasnya. Kegiatan ini diarahkan pada promosi terhadap objek-objek wisata daerah yang perlu didukung oleh semua pihak sehingga potensi pariwisata di Lotim dapat menjadi objek daya tarik sumber wisata daerah unggulan Nasional.

Tema dari lomba ini adalah "Fotografi Objek wisata Lombok Timur sebagai wahana kreativitas dan media promosi yang efektif dalam rangka pengembangan kepariwisataan daerah"

Peserta yang bisa mengikuti lomba ini adalah :

  1. Masyarakat pecinta fotorgrafi
  2. Club-club fotografer
  3. Sekolah, PT dan Instansi
Waktu Pelaksanaan lomba ini mulai tanggal 27 November 2011.

Kategori foto yang dilombakan adalah "Foto Destinasi(objek) Wisata dan Daya Tarik Wisata Kabupaten Lombok Timur"

Ketentuan Umum Lomba :
  1. Setiap Peserta lomba berhak mengirimkan 2 buah foto ukuran 10R dengan objek yang berbeda dalam keadaan utuh dan berbingkai.
  2. Hasil foto adalah asli bukan rekayasa program aplikasi.
Hadiah Lomba :
  1. Juara I : Rp. 2.000.000
  2. Juara II : Rp. 1.500.000
  3. Juara III : Rp. 1.000.000
  4. Juara Harapan : Rp. 500.000
Dengan Catatan :
  • Pendaftaran peserta mulai tanggal 27 oktober s/d 12 November 2011, langsung pada panitia(Dinas Budpar Kabupaten Lombok Timur jln. Pattimura no 36 Selong)
  • Technical Meeting pada hari Senin, 14 November 2011 di kantor Dinas Budpar Kab. Lombok Timur.
  • Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung pada saat mendaftar atau menghubungi Contact Person: Mursidi Yamin, SH. S.Pd, no HP: 087763181254 (Kasi Promosi dan Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Lombok Timur).
Informasi lebih lengkap bisa dilihat di lomboktimurkab.go.id/index.php?pilih=news&mod=yes&aksi=lihat&id=1673

0 comments:

Posting Komentar

 

followers media informasi

Visitors

Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews